Mengecilkan Perut dengan Setrika Badan
Posted by
Galih Ratna Rakasiwi
Your Ads Here
Semua orang pasti tidak suka jika memiliki lemak berlebih di bagian perut, karena itulah mereka berusaha dengan berbagai Cara Mengecilkan Perut mereka. Ketika mereka tidak berhasil dengan suatu cara, mereka akan berusaha untuk mencoba cara lain hingga mendapatkan hasil yang diinginkan. Bahkan, tidak sedikit yang rela mengeluarkan biaya cukup besar demi memperoleh hasil yang maksimal. Salah satu cara yang saat ini mulai banyak dipilih yaitu mengecilkan perut dengan cara menyetrika perut.
Ketika mendengar kata “setrika”, mungkin yang akan langsung terlintas dalam benak kita adalah sebuah alat yang panas dan digunakan untuk menyetrika pakaian. Sebenarnya, alat ini juga bekerja dengan cara yang tidak jauh berbeda dengan setrika biasa, yaitu dengan menggunakan panas pada alatnya. Perbedaannya, panas yang dikeluarkan alat ini masih dalam batas aman untuk digunakan pada kulit. Ukuran alat inipun relatif lebih kecil bila dibandingkan dengan setrika yang digunakan pada pakaian.
Selain dapat mengecilkan perut, setrika badan ini juga dapat digunakan untuk mengecilkan bagian tubuh yang lain, misalnya seperti pada bagian betis, lengan, atau bagian lain yang dirasa memiliki lemak berlebih. Untuk dapat melakukan treatment setrika badan ini, kita bisa datang ke pusat kecantikan yang menyediakan treatment ini. Namun, bagi yang sibuk dan tidak memiliki waktu untuk pergi ke pusat kecantikan, saat ini sudah banyak toko yang menjual alat ini baik secara online maupun tidak. Dengan membeli alat ini sendiri, kita akan bisa lebih bebas menggunakan alat ini di rumah sambil melakukan berbagai aktifitas seperti menonton tv atau membaca buku.
Alat ini biasanya dijual satu paket dengan gel, DVD cara penggunaan, dan lotion. Gel ini digunakan untuk melapisi kulit saat menggunakan alat ini. Jika kita memutuskan untuk membeli alat ini dan menggunakannya sendiri, sangatlah penting untuk memperhatikan dengan baik bagaimana cara penggunaannya yang benar. Jangan gunakan lebih lama dari batas waktu yang disarankan.
Menggunakan dengan cara yang tepat, akan memberikan hasil yang efektif. Namun, tetaplah harus diingat bahwa treatment ini harus dilakukan secara rutin, dan tetap menjaga pola makan selama proses treatment agar mendapat hasil yang maksimal. (Yv)
Your Ads Here
Your Ads Here
Your Ads Here
Your Ads Here
Postingan Lebih Baru
Postingan Lebih Baru
Postingan Lama
Postingan Lama
Komentar